André Villas Boas
Luís André Pina Cabral Villas Boas (lahir di Porto, Portugal, 4 April 1977; umur 34 tahun)[1]) atau lebih dikenal sebagai André Villas-Boas adalah seorang pelatih sepak bola asal Portugal yang kini menjadi manajer Chelsea.
Informasi Pribadi | |||
---|---|---|---|
Nama lengkap | Luís André de Pina Cabral e Villas-Boas | ||
Tanggal kelahiran | 17 Oktober 1977 | ||
Tempat kelahiran | Porto, Portugal, | ||
Tinggi | 1.82 m (5 ft 12 in) | ||
Informasi klub | |||
Klub saat ini | Chelsea (manajer) | ||
Kepelatihan | |||
Tahun | Tim | ||
2000–2001 | Kepulauan Virgin Britania Raya | ||
2009–2010 | Académica de Coimbra | ||
2010–2011 | Porto | ||
2011–kini | Chelsea |
Karier Kepelatihan
Sebagai Asisten Pelatih
Villas-Boas merupakan mantan asisten José Mourinho semasa melatih di FC Porto, Inter Milan dan manajer Chelsea. Pada September 2009 ia mengundurkan diri dari jabatannya sebagai asisten pelatih bidang oppenent scouting dengan alasan untuk meningkatkan karier kepelatihannya.[2]
Académica de Coimbra
Setelah mundur, dia melatih Académica de Coimbra mulai Oktober 2009.[3]
Saat ia begabung, Académica berada di dasar klasemen Liga Portugal dan
belum pernah menang. Di akhir musim 2009-10, Villas-Boas berhasil
membawa Académica finis di posisi 11 klasemen akhir dan semifinal Taça
de Portugal 2009-10.
Porto
Setelah F.C. Porto memecat Jesualdo Ferreira,
Villas-Boas ditunjuk untuk menjadi pelatih kepala tim yang dulu menjadi
tempat kepelatihannya yang pertama itu. Dia menjadi pelatih termuda
sepanjang sejarah Liga Portugal saat ia diperkenalkan pada 4 Juni 2010. Villas Boas mengantarkan Porto juara Liga Portugal musim 2011 disaat liga masih menyisakan lima pertandingan saja. Momentum ini menyamai prestasi mantan atasannya, José Mourinho saat melatih tim yang sama, delapan tahun lalu. Ia menjadikan Porto juara Liga Europa setelah mengalahkan tim senegara, Braga 1-0 di final berkat gol Radamel Falcao.[4] Villas-Boas menjadi pelatih termuda yang pernah meraih gelar Liga Europa saat berusia 33 tahun 213 hari.[5]
Chelsea
Villas-Boas kembali ke Stamford Bridge sebagai manajer pada 22 Juni 2011 menggantikan Carlo Ancelotti.[7] Ia dikontrak selama tiga tahun.[8]
Chelsea harus membayar kompensasi secara tidak langsung (melalui
Villas-Boas sendiri) €15 juta (£13.3 juta) untuk melepas kontrak
Villas-Boas bersama Porto.[9] Villas-Boas menjadi manajer paling muda dalam perhelatan Liga Primer Inggris musim 2011-12. Dia adalah pelatih Portugal kedua yang menjadi manajer Chelsea setelah Mourinho.
Prestasi
Kepelatihan
- Porto
- Liga Primer Portugal: 2010—11
- Supertaça Cândido de Oliveira : 2010
- Taça de Portugal: 2010—11
- Liga Eropa UEFA: 2010—11
Tidak ada komentar:
Posting Komentar